Pameran INRARE (Interior Design On Craft and Furniture Exhibition)

Pameran INRARE (Interior Design On Craft and Furniture Exhibition)

Pameran INRARE
(Interior Design On Craft and Furniture Exhibition)


Bertempat di Balai Soedjatmoko Solo.

Pembukaan Pameran: 20 Maret 2018,
Hiburan: BKKT UNS, Musik Akkustik

Penutupan Pameran: 24 Maret 2018
Hiburan: LOUIS, RASASARA, HORSERACE, RUSTIC, SUASERIMA, TEORI

Pameran Berlangsung
21 - 24 Maret 2018, jam 19.30 WIB.

Inrare merupakan Interior Design Exhibition of Craft and Furniture, yaitu event pameran yang diselenggarakan HMDI UNS / Himpunan Mahasiswa Desain Interior Universitas Sebelas Maret Surakarta. Pameran ini memamerkan tugas karya mahasiswa dari desain interior UNS yang sudah melalui proses kurasi karya atau dengan kata lain sudah dikatakan layak untuk dipamerkan pada masyarakat umum.
Inrare pada kali ini mengambil tema “ A Journey” yaitu menggambarkan  perjalanan seluk beluk seorang mahasiswa desain interior dari awal semester hingga akhir semester yaitu ketika seorang mahasiswa sudah menjalani masa skripsi / tugas akhir. Banyak sekali konten pameran yang dipamerkan pada event inrare saat ini karena pada setiap semesternya tugas mahasiswa adalah berupa karya.
Sedangkan, untuk konsep yang diinteriorkan pada pameran ini adalah minimalis. Konsep minimalis diangkat karena perjalanan sebuah desain kedepannya adalah desain yang efisien serta tepat guna dan hal tersebut terdapat pada konsep minimalis.
Konten pameran yang akan disajikan pun beragam. Mulai dari tugas semester awal yaitu Nirmana hingga tugas akhir berupa portofolio. Semua tugas tersebut akan dikemas secara rapi sehingga dapat menjadikan pameran ini sebagai upaya mengedukasi masyarakat umum khususnya mengenai desain interior. Kareana yang menjadi permasalahan saat ini, masih banyak masyarakat umum yang belum paham tentang apa itu desain interior. Sehingga dengan adanya INRARE ini, masyarakat bisa lebih paham mengenai desain interior.

Area: